24/04/2025

Sekretaris Daerah Tanjung Jabung Barat, Hermansyah, S.STP., MH, bersama unsur Forkopimda menghadiri langsung pengukuhan Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Tanjung Jabung Barat, dr. H. MHD. Fery Kusnadi, Sp.OG, di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Selasa (24/9).
Pengukuhan ini dipimpin oleh Gubernur Jambi, Al Haris, yang secara resmi mengangkat tiga Pjs Bupati dan Wali Kota di Provinsi Jambi. Ketiga Pjs yang dilantik adalah dr. H. MHD. Fery Kusnadi, Sp.OG, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jambi, sebagai Pjs Bupati Tanjung Jabung Barat; Arif Budiman, Kepala Dinas Sosial Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Provinsi Jambi, sebagai Pjs Bupati Batanghari; dan Tema Wisman, Staf Ahli Gubernur bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, sebagai Pjs Wali Kota Sungai Penuh.
Pengukuhan Pjs Bupati Tanjung Jabung Barat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *